SMP PLUS DARUS SHOLAH “SSN”
SEKOLAH STANDART NASIONAL
DI KABUPATEN JEMBER
NEW PERFORMANCE
And
INNOVATION FOR CUSTOMER FOCUS
Foto Pendiri dan Pengasuh
VISI :
Berguna Bagi Nusa Dan Bangsa
Serta Bahagia Dunia Akhirat
MISI :
Ø Memantapkan Religiusitas (al-Dien),
Ø Mengembangkan Intelektualitas (al-‘Aql),
Ø Membangun Integritas (al-Haya’), Dan
Ø Meraih Prestasi (al-‘Amalusshalih)
NILAI PLUS
ü Dapat menguasai pelajaran Kurikulum Diknas dan Depag
ü Dapat mengikuti pengajian kitab di Pesantren
ü Dapat mendalami & mengamalkan ilmu secara optimal melalui kepembinaan asrama
ü Dapat mengikuti program pengembangan bahasa Arab dan Inggris
ü Tuntas dalam belajar Al-Qur’an dan mampu mengajar baca tulis Al-Qur’an dengan
metode terbaru, tercepat dan terbaik melalui Tekhnologi Informatika.
ü Memiliki keterampilan sesuai dengan bakat dan minatnya.
Sekretariat : Jl. Moch. Yamin no. 25 Tegal Besar kaliwates Jember Phone : (0331) 334639
Maqolah:
“Didiklah anakmu tentang sesuatu yang tidak diajarkan kepadamu, karena sesungguhnya mereka di ciptakan untuk suatu zaman yang berbeda dengan zamanmu”
PROFIL SEKOLAH
SMP Plus darus Sholah adalah Sekolah Berstandar Nasional yang berada di bawah naungan Yayasan Darus Sholah, yang mempunyai 4 program pembelajaran, diantaranya :
1. Program Bilingual
2. Program Unggulan
3. Program Reguler
4. Program Full Time dan Full Day
Siswa/Siswi SMP “Plus” (kecuali program Full Day) harus berada di asrama pesantren dan didampingi oleh para pembina selama 24 jam agar dapat secara optimal dan terkontrol dalam mengikuti proses pembelajaran dan kepembinaan, baik pada KBM Formal maupun Non Formal. Hal ini dimaksudkan agar terbentuk siswa yang Cerdas intelektual, emosional, dan spritualnya, serta berwawasan internasional sebagai landasan prospektif dalam proses pembelajaran
SMP Plus Darus Sholah mempunyai Motto untuk selalu:
“Menjaga tradisi lama yang baik dan mengambil perkembangan baru yang lebih baik”
Memilih sekolah yang tepat untuk buah hati harapan masa depan
adalah sebuah keniscayaan dan pilihan bijak orang tua
PROGRAM KETERAMPILAN (EKSTRAKURIKULER)
Holly Qur’an, Komputer, Robotika, Psikologi, Jurnalistik, Band Music, Vokal Grup, Bridge , Club Bhs. Arab/Inggris, Futsal, Karya Ilmiah Remaja (KIR), Pramuka, PMR, PBB/Paskibraka, Club Bhs. Arab/Inggris, Club MIPA, Club Kajian Kitab Kuning, Qira’ah, Kaligrafi, Seni lukis, Sepak Bola, Volly Ball, Basket, Bulu Tangkis, Tenis Meja, memasak (Tata boga), Rethorika (seni dakwah), Seni Hadrah, Karate.
Bina Prestasi
Sebagai langkah pasti untuk meraih prestasi SMP PLUS DARUS SHOLAH memiliki program khusus:
1. Mathematic Chalenge
2. English Force
3. Biology Plantae
4. Physic Enstein
5. Jam’iyatul Arabiyah
SARANA DAN FASILITAS
Masjid, Aula, Asrama putra dan putri, Gedung baru 2 lantai, Kantor, Ruang kelas, Perpustakaan, Laboraturium IPA, Bahasa dan TIK, moving Class, sarana olah raga, Politren, ruang music, sarana pembelajaran, TV, Sound system, Laptop, LCD (perkelas unggulan permanen).
WAKTU, SYARAT DAN TEMPAT PENDAFTARAN
1. Pendaftaran secara inden dibuka mulai tanggal 15 maret s.d 25 Juni 2011
2. Pendaftaran secara formal di buka mulai tanggal 27 Juni s.d 13 Juli 2011
3. Daftar Ulang dilaksanakan mulai tanggal 7 Juli s/d 13 Juli 2011
4. Biaya pendaftaran Rp. 100.000,-
SYARAT PENDAFTARAN:
a. Mengisi Formulir Identitas diri siswa
b. Foto Copy Raport semester 1 Kls VI SD/MI (sebelum ijazah keluar)
c. Foto Copy Ijazah dan NUN, masing-masing 2 lembar
d. Pas Foto hitam putih ukuran 3x4 (4 lembaar)
TEMPAT PENDAFTARAN:
1. Tempat pendaftaran: Kantor SMP Plus Darus Sholah Jember, setiap jam kerja mulai pukul 07.00 – 12.00. Phone : (0331) 334639
2. Untuk Program Unggulan dan Billingual tes kemampuan siswa dilaksanakan saat daftar ulang.
3. Materi tes terdiri dari:
a (Lisan) ; Baca Al-Qur’an.
b. (Tulis) ; MTK, IPA dan Pengetahuan umum.
Hal-hal lain dapat di tanyakan kepada Panitia PSB 2011-2012 saat pendaftaran atau menghubungi : Bpk. Zainul Hakim, (0331) 4152215/081559695987. Bpk. Muslimin, (08124951180). Ibu Arina, (085850950093).
JENIS PROGRAM DAN RINCIAN BIAYA PENDIDIKAN
1. SMP “Plus” Program Reguler Full Time (Mondok)
Infaq Biaya Pendidikan dan Pesantren setiap bulannya ditetapkan: Rp. 270.000,- Biaya tersebut untuk mendanai semua kegiatan dan fasilitas sbb:
a. SPP Sekolah f. Uang Dana Sehat
b. SPP Diniyah g. Uang Keterampilan
c. Uang Osis dan Bapopsi h. Uang Komputer
d. Uang Asrama i. Uang Tutorial
e. Uang Makan 2 x Sehari j. Uang Pembinaan
2. SMP “Plus” Program Reguler Full Day (Berangkat dari Rumah)
Infaq Biaya Pendidikan di tetapkan sesuai dengan kesepakatan bersama orang tua berkisar antara Rp. 75.000 s/d Rp. 150.000. Biaya tersebut digunakan untuk semua kegiatan diatas kecuali SPP Diniyah, Uang Asrama dan Uang makan.
3. SMP “Plus” Program Unggulan Full Time (Mondok)
Infaq Biaya Pesantren dan Pendidikan ditetapkan: Rp. 350.000,- Biaya tersebut untuk memenuhi semua kegiatan dan fasilitas diatas dengan tambahan Fasilitas di kelas (Komputer, LCD, AC dan Jaringan Internet).
4. SMP “Plus” Program Unggulan Full Day (Berangkat dari Rumah)
Infaq Biaya Pendidikan ditetapkan atas kesepakatan bersama Orang tua berkisar antara : Rp. 150.000 s/d Rp. 250.000. Biaya tersebut untuk memenuhi semua kegiatan dan fasilitas diatas kecuali SPP Diniyah, Uang Asrama dan Uang makan.
5. SMP “Plus” Program Billingual
Infaq biaya pendidikan ditetapkan Rp 350.000 ditambah Rp Rp. 25000,- (Biaya les dan pendampingan belajar). Untuk program ini semua siswa/siswi di haruskan melengkapi diri dengan memiliki Notebook.
PRESTASI SISWASMP-Plus Darus Sholah JemberEVEN PERLOMBAAN TAHUN 2011
Juara 3 lomba vokal usia 13-17 se Kab. jember Juara Harapan 1 lomba vokal usia 13-17 se Kab. jember
Kwalifikasi 10 Besar Olimpiade Biologi UNEJ
Kwalifikasi 5 Besar Olimpiade MTK ITS
EVEN PERLOMBAAN TAHUN 2010
Juara 1 Lomba Baca Puisi MAN 1 JemberJuara 1 Lomba Tartilul Qur'an Remas Baitul Amien
Juara 2 Lomba Adzan Jawa Pos
Juara 3 Lomba Jurnalistik Jawa Pos
Juara 1 Lomba Kaligrafi Yamaha
Juara 2 Lomba Kaligrafi Yamaha
juara 3 Lomba Kaligrafi Yamaha
Juara 3 Lomba Vokal group AUGO 2000
Juara 1 Lomba Solo Vokal Diknas Jember
Juara 1 Lomba Kaligrafi SMA 1 Arjasa
Juara 3 Lomba Bridge MENPORA
EVEN PERLOMBAAN TAHUN 2009
Juara 1 Lomba Cerdas Cermat PAI Dinas Pendidikan PemkabJuara 2 Lomba Tartilul Qur'an Remas Baitul Amien
Juara 1 LombaPidato B.Inggris Remas Baitul Amien
Juara 1 Lomba Pidato B. Arab Remas Baitul Amien
Juara 3 Pidato B. Inggris MAN 1 Jember
Juara 3 Lomba Catur Dinas Pendidikan Pemkab
Juara 2 Lomba Pidato B. Arab Remas Baitul Amien
Juara 2 Tenis Meja Pemkab Jember
Juara 2 Lomba Pidato B.Arab Remas Baitul Amien
Juara 3 Lomba Pidato B.Arab Remas Baitul Amien
Juara 3 Lomba Karate Komite Peror PA CA DET-52 KG KARATE
LAIN-LAIN
- Penjaringan siswa baru melalui jalur prestasi bebas biaya pendidikan
- Diberikan beasiswa kepada yang berprestasi ( rengking) pada setiap semester
- Diberikan beasiswa kepada yang tidak mampu.
2 komentar:
oH ya ada tambahan prestasi siswa terbaru.
juara 3 lomba vokal usia 13-17 se Kab. jember
juara hrapan 1 lomba vokal usia 13-17 se Kab. jember
Untuk pendaftaran bisa lewat online ya? sbb saat ini anak saya msh di bali masih persiapan UN Tingakat madrasah. minta tolong untuk biaya administrasi pendftaran, uang gedung dll berapa ya?
Posting Komentar